Gejala Difteri

Tanda-tanda dan gejala penyakit difteri biasanya terlihat mulai 2-5 hari setelah seseorang terinfeksi. Gejala tersebut diantaranya :

  • adanya membran tebal abu-abu menutupi tenggorokan dan amandel
  • sakit tenggorokan dan suara serak
  • pembengkakan kelenjar (pembesaran kelenjar getah bening) di leher
  • kesulitan bernapas atau napas cepat
  • mengeluarkan suara sengau
  • demam dan menggigil
  • rasa tidak enak

Pada beberapa orang, infeksi bakteri hanya menyebabkan sakit ringan atau tidak ada tanda-tanda dan gejalanya sama sekali. Orang yang terinfeksi tetap tidak menyadari terkena penyakit, maka mereka dikenal sebagai pembawa difteri, karena mereka dapat menyebarkan infeksi tanpa rasa sakit.


Gejala Difteri


Difteri kulit 

Tipe kedua dari difteri ternyata dapat mempengaruhi kulit, menyebabkan rasa sakit yang khas, kemerahan dan bengkak yang terkait dengan infeksi bakteri kulit lainnya. Borok yang ditutupi oleh membran abu-abu juga dapat berkembang pada difteri kulit.

Meskipun penyakit ini lebih umum di daerah beriklim tropis, difteri kulit juga terjadi di daerah lainnya, khususnya di kalangan orang-orang dengan tingkat kebersihan yang buruk yang hidup dalam kondisi ramai.


Kapan berkonsultasi ke dokter ?

Hubungi dokter Anda dengan segera jika Anda atau anak Anda telah terkena difteri. Jika Anda tidak yakin apakah anak Anda telah divaksinasi difteri, segera konsultasi dan jadwalkan pertemuan dengannya. 

Related Posts:

0 Response to "Gejala Difteri"

Posting Komentar