Waspada Cuaca Buruk Minggu Ini- Malam tadi tak seperti biasanya, hujan lebat disertai angin kencang berlangsung lama di kota Jogjakarta dari mulai magrib hingga dini hari. Saking lebatnya hujan, rumah pun jadi bocor disana sini dan padi-padi siap panen rubuh tertimpa angin. Mengapa hujan lebat melanda Jogjakarta malam tadi dan bagaimana kondisi di daerah lainnya?. Setelah cek di situs BMKG ternyata didapat beberapa data terkait fenomena cuaca buruk tersebut.
Tingginya curah hujan di hampir seluruh wilayah Indonesia saat ini dipengaruhi oleh masih hangatnya muka laiut yang berada pada level diatas normal di bagian barat. Sementara itu aliran massa udara basah juga mengalir dari perairan Samudera Hinda ke wilayah Indonesia. Lemahnya massa udara dingin dari Australia juga mempengaruhi kondisi curah hujan saat ini. Pembentukkan massa awan hujan di Indonesia bisa dilihat pada citra satelit yang diperoleh dari BMKG di bawah ini:
Citra Awan Di Atas Indonesia Minggu Ini |
Dengan kondisi atmosfir seperti maka hujan lebat disertai angin kencang dan petir akan melanda wilayah Indonesia. Adanya daerah perlambatan, pertemuan dan pembelokan angin di atas Sumatera dan Kalimantan juga memengaruhi kondisi ini. Daerah yang paling berpotensi diguyur hujan lebar ini antara lain Sumatera, Jawa, Kalimantan, Maluku dan Papua. Potensi hujan lebat tentunya akan meningkatkan resiko bencana terutama di daerah yang memiliki kerentanan sangat tinggi terhadap longsor, pohon tumbang dan banjir. Maka dari itu masyarakat diminta waspada bila berada di daerah rawan longsor dan banjir dan lebih baik mengungsi untuk sementara waktu karena bencana longsor merupakan bencana yang tiba-tiba dan sulit untuk menyelamatkan diri karena kecepatan aliran tanah yang tidak sebanding dengan manusia. Bahaya gelombang tinggi di samudera Hindia juga masih terjadi jadi untuk para nelayan dihimbau untuk tidak melaut terlebih dahulu menunggu cuaca normal kembali. Baca juga: Karakteristik Iklim Indonesia
0 Response to "Waspada Cuaca Buruk Minggu Ini"
Posting Komentar