Tips Berpakaian untuk Wanita Berbadan Kurus



Dalam memilih pakaian untuk wanita yang punya badan kurus memang memerlukan perhatian tersendiri. Hal ini untuk menumbuhkan kepercayaan diri bagi wanita itu . Dengan memadukan pakaian , sepatu , aksesoris , serta tas secara baik dan benar, akan menjadikan tampilan wanita yang memiliki badan kurus terlihat sempurna. Wanita dengan badan yang kurus bisa menghindari beberapa hal dan berhati-hati dalam memilih tipe pakaian seperti tips di bawah ini :



* Hindari busana dengan motif garis-garis vertikal, karena motif ini makin membuat si kurus tampak makin kurus. Pilihlah kain/bahan bermotif agak meriah, tapi juga jangan motif terlalu besar-besar karena akan membuat tubuh semakin mungil.

* Pilihlah baju berwarna cerah, sebab baju berwarna gelap akan membuat tubuh terlihat lebih kurus.

* Model yang tepat bagi si kurus adalah model-model simpel. Ukurannya jangan terlalu ketat.

* Jika ingin mengenakan kemeja, pilih yang ukurannya sesuai dengan bentuk badan. Panjang kemeja sebaiknya di atas panggul sehingga kelihatan lebih tinggi.

* Kalau mau memakai celana panjang, pilihlah model pipa tapi jangan ketat. Hindari celana-celana model cutbray, karena si kurus akan terlihat makin kurus.

* Untuk baju kasual, mungkin masih mudah ditemukan di mal atau butik. Namun busana kerja atau resmi agak sulit. Karena itu, sebaiknya membuat sendiri ke tukang jahit atau butik agar model dan ukurannya pas.

* Selain pakaian, si kurus perlu juga model sepatu pas. Sebaiknya, dia memakai sepatu terbuka dan bertali. Kalau memakai sepatu yang tertutup, si kurus akan tampak seperti terbungkus. Nah, selamat memilih.

Demikian tips yang bisa anda jadikan pedoman dalam berpakaian untuk wanita berbadan kurus. Semoga bermanfaat...

Sumber: http://www.republika.co.id/berita/humaira/sana-sini/13/02/11/mi1vhe-untuk-si-kurus-ini-kiat-berbusana-yang-pas

Related Posts:

0 Response to "Tips Berpakaian untuk Wanita Berbadan Kurus"

Posting Komentar